Selong, RADIOALHAMZAR.COM – STIKES Hamzar, Mamben, Wanasaba, Lombok Timur, NTB, mengukuhkan dan mengambil sumpah terhadap 49 mahasiswa dan mahasiswi profesi Ners tahun akademik 2019/2020, di halaman kampus STIKES Hamzar, Ahad (8/8/2020).
Penyematan dan pengalungan slempang atau gordon kepada seluruh peserta, mahasiswa dan mahasiswi profesi Ners sebagai tanda pengukuhan, dilakukan langsung oleh ketua PPNI NTB, H. Zuhhad, S.Kep. Ns. M.Kes.
Di Tempat terpisah, Dr. TGH. Hazmi Hamzar, SH. MH mengingatkan Mahasiswa dan Mahasiswi Ners STIKES Hamzar yang telah disematkan gelarnya, agar tetap menjaga nama baik almamater kampus dimanapun dia bekerja.
Sementara itu, dalam acara pengukuhan profesi Ners tersebut, hadir Ketua PPNI NTB dan ketua DPD Lombok Timur.
Ns, Nandang DD Khairari, Man. (Wakil ketua 1 bidang akademik), Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diingikan dalam suasana pandemik sekarang ini, panitia mengambil beberapa langkah antisipasi dengan terlebih dahulu berkoordinasi dengan pihak terkait, membatasi undangan, menghadirkan peserta tanpa pendampingan orang tua dan dari kalangan pejabat hanya mengundang DPW PPNI provinsi NTB dan DPD Kabupaten Lombok Timur.
Semua peserta dan undangan yang hadir diharuskan menggunakan masker, skerining, cek suhu tubuh, cuci tangan dan bagi yang lupa membawa masker panitia juga telah menyiapkan masker. Sesuai rekomendasi dari PPNI, lokasi yang digunakan out dor agar sirkulaasi udara lebih baik tidak seperti tahun sebelumnya kita gunakan Indor atau ruangan yang ber AC.
Adapun peserta yang dikukuhkan kali ini adalah peserta yang sudah bekerja saja, yang lainnya belum bisa dikukuhkan karna rumah sakit tempat praktik belum membuka tempat praktik, jika rumah sakit tempat praktik dibuka maka satu atau dua bulan bisa dikukuhkan, Imbuhnya. {Diendy)