Selong,RadioAlhamzar.com – Lomba pencarian bakat tidak melulu dilakukan oleh stasiun TV, madrasahpun menggelar juga kegiatan serupa. Kali ini Madrasah Tsanawiyah Maraqitta’limat Tembeng Putik, Wanasaba mengadakan ajang pencarian bakat berupa lomba antar kelas. Pihak madrasah menyebutnya class meeting. Ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan setelah jeda semester di lingkungkan madrasah terkait. Tahun ini, Class meeting diadakan selama empat hari mulai 16 sampai dengan 20 Desember 2019.
Dalam sambutannya pada pembukaan Lomba antar kelas, Kepala Madrasah Tsanawiyah Maraqitta’limat Tembeng Putik Drs Pahmi mengatakan, kegiatan class meeting perlu digalakkan untuk menjaga semangat siswa dan mengembangkan bakat, kreativitas dan keterampilan siswa. “Kegiatan ini juga penting untuk meningkatkan rasa percaya diri siswa tampil di depan umum,”tegasnya.
Adapun mata lomba yang diikuti siswa antara lain Lomba Tahfidzul Quran, menghapal hadist Arbain dan sejumlah lomba olahraga. Selamat berlomba!
Demikian dilaporkan Sahnan Zen, Penanggungjawab Kegiatan Class Meeting sekaligus Wakil Kepala Sekolah MTs Maraqitta’limat Tembeng Putik untuk www.radioalhamzar.com