Alumni SMA Maraqitta’limat Wanasaba Ikuti Ajang Pemilihan Putra Putri Maritim Indonesia 2022

- Jurnalis

Rabu, 5 Oktober 2022 - 01:18 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RADIOALHAMZAR.COM – Lalu Hendri Suryadi, putra asli Wanasaba Kabupaten Lombok Timur berhasil menjadi utusan pemilihan Putra Putri Maritim Indonesia di Markas Besar TNI Angkatan Laut di Jakarta. Hendri berhasil menjadi utusan NTB setelah melalui proses seleksi yang cukup ketat sehingga bisa menjuarai pemilihan Duta putra Maritim 2022.

Hendri sapaan akrabnya, sebelumnya memiliki banyak prestasi seperti “Lomba baca puisi tingkat SMP-SMA Kecamatan Wanasaba, Delegasi NTB Pelayaran Lingkar Nusantara Sail Nias 2019, Delegasi Lombok Timur latihan kepemimpinan kapasitas pemuda melalui gerakan pramuka, Dispora NTB 2019, Peserta terbaik LKMM BEM Faperta 2020 dan anggota terbaik BEM UNRAM kementerian kreativitas Mahasiswa 2020.
Hendri yang merupakan alumni SMA Maraqitta’limat tahun 2020 saat ini menjadi satu-satunya putra asli Lombok Timur yang berhasil menjadi utusan NTB dalam mengikuti pemilihan putera puteri Maritim Indonesia di Jakarta.
“Saya berasal dari daerah kecil di NTB, yakni Wanasaba Kabupaten Lombok Timur, dan saya Bangga menjadi putera Asli Wanasaba (Wanasaba-Lombok Timur)” kata Hendri.
Duta Maritim ini mengaku bersyukur sekaligus bangga karena dirinya bisa mewakili NTB dalam ajang bergengsi ditingkat Nasional.“Saya berharap, semoga bisa memberikan kontribusi terbaik dalam membangun dunia Maritim di NTB kedepannya, dan bisa membawa harum daerah saya, NTB, ” katanya.


“Saya ingin membuktikan kepada generasi muda di NTB. Bahwa untuk mengikuti ajang bergengsi seperti ini, sosok dari pelosokpun bisa menjadi pemenangnya, asalkan kita tekun dan bersungguh-sungguh” ungkap Hendri.
Hendri juga ingin membuktikan kalau anak pelosok negeri juga bisa memegang peranan penting dan menjadi juara ditingkat provinsi bahkan Nasional.
“Menjadi sosok inspirasi dan juara tidak hanya orang-orang hebat dari kota saja,” jelasnya.
“Namun anak dari pelosokpun bisa, asal yakin akan ilmu yang kita punya dan mau membuktikannya, ” lanjut pemenang dari kabupaten Lombok Timur ini.
Sementara Pembina Saka Bahari Lombok Timur Harmain Juhri, S.Pd. berharap kepada semua pihak agar turut mendoakan untuk kesuksesan dalam Lomba tersebut. “Kami berharap keapda semua pihak untuk mendukung dan mendoakan adek kita agar bisa menjadi juara,”pungkasnya.(RAH-02)

Baca Juga :  Gelorakan Semangat Santri: 700 Siswa Maraqitta'limat Peringati Hari Santri Nasional dengan Prestasi dan Penghargaan

Berita Terkait

Ulama Kharismatik DR TGH Hazmi Hamzar SH MH  Serukan Jamaah Maraqittalimat Menangkan Iqbal Dinda dan Iron Edwin Pada Pilkada Serentak 2024. Inilah Alasan Utamanya!
SMKS Maraqitta’limat Mamben Laksanakan Studi Banding ke Tiga Lokasi di Lombok Barat
Tim Sahabat Hamzar Solidkan Barisan untuk Menangkan Iron-Edwin Pada Pilbup Lotim 2024
Perkuat Persatuan Jelang Pilkada, Yayasan Maraqitta’limat Gelar Repat konsolidasi
Gelorakan Semangat Santri: 700 Siswa Maraqitta’limat Peringati Hari Santri Nasional dengan Prestasi dan Penghargaan
H Shulhi MPd  Dikukuhkan Sebagai Kepala Kemenag Lombok Timur
Kedekatan Keluarga Mamben dengan LMI: Dukungan Hangat untuk Calon Gubernur NTB
Hadiri Maulid STESKI Hamzar, Iqbal Nyatakan Siap Berbakti untuk NTB

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 11:03 WITA

Ulama Kharismatik DR TGH Hazmi Hamzar SH MH  Serukan Jamaah Maraqittalimat Menangkan Iqbal Dinda dan Iron Edwin Pada Pilkada Serentak 2024. Inilah Alasan Utamanya!

Minggu, 10 November 2024 - 17:02 WITA

SMKS Maraqitta’limat Mamben Laksanakan Studi Banding ke Tiga Lokasi di Lombok Barat

Kamis, 7 November 2024 - 02:18 WITA

Tim Sahabat Hamzar Solidkan Barisan untuk Menangkan Iron-Edwin Pada Pilbup Lotim 2024

Senin, 28 Oktober 2024 - 13:11 WITA

Perkuat Persatuan Jelang Pilkada, Yayasan Maraqitta’limat Gelar Repat konsolidasi

Kamis, 24 Oktober 2024 - 07:55 WITA

Gelorakan Semangat Santri: 700 Siswa Maraqitta’limat Peringati Hari Santri Nasional dengan Prestasi dan Penghargaan

Berita Terbaru