Masuk Tiga Besar Lomba Pelayanan KB Nasional, Klinik Hamzar Dikunjungi Tim Verifikator Pusat

- Jurnalis

Kamis, 1 Juni 2023 - 12:11 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RADIOALHAMZAR.COM – Ikhtiar untuk meningkatkan layanan KB, akhirnya membuatkan hasil. Klinik Hamzar masuk tiga besar Lomba Pelayanan KB Nasional dan saat ini sedang mengikuti penilaian dari tim verifikator Pusat yang dipimpin dr Eni Agustina MPh dan telah berkunjung ke klinik tersebut baru-baru ini.

Tim verifikator disambut dalam satu acara resmi yang dihadiri oleh Pembina Yayasan Maraqitta’limat (Dr. TGH. Hazmi Hamzar, SH.MH) dan Direktur Klinik Hamzar (dr. Afra Humaira), turut hadir juga  Kepala BKKBN Perwakilan NTB Dr Drs Lalu Makripudin MSiKepala Dinas DP3 A KB Lotim (H. Ahmad, S.Kep. MM), Camat Wanasaba, Kapolsek Wanasaba dan Danpos Ramil Wanasaba.

Dalam sambutannya,  Direktur klinik Hamzar dr Afra Humaira mengungkapkan rasa syukurnya karena klinik yang dipimpin berhasil masuk nominasi 3 besar.”Ini menjadi hadiah yang luar biasa untuk klinik Hamzar yang masih berada di daerah tertinggal,”katanya..

Baca Juga :  Klinik Hamzar Berpartisipasi dalam Kampanye Akbar Iqbal-Dinda sebagai Tim Kesehatan

Disebutkan, Klinik Hamzar sudah banyak melakukan inovasi dalam rangka membantu pemerintah guna mensukseskan program KB “kami sudah banyak melakukan inovasi dalam rangka membantu pemerintah mensukseskan program KB seperti melakukan layanan gratis KB 3 bulan sekali bekerja sama dengan puskesmas Wanasaba, Jelita (jemput bola keliling Aseptor KB) bermitra dengan Stikes Hamzar, Gempar (gerakan mitra pendamping aseptor), dan Perkasa (pelayanan metedo operasi pria),”papar dokter Humaira.

Dewan Pembina Yayasan Maraqitta’limat Dr Drs TGH Hazmi Hamzar SH MH Cil mengungkapkan  bagaimana awal mula program Keluarga Berencana di Nusa Tenggara Barat yang  tidak di terima dan ditentang oleh masyarakat. Namun berkat kegigihan almarhum TGH Zainuddin Arsyad selaku Pendiri Yayasan yang terus mensosialisakan ke tengah masyarakat lambat laun diterima masyarakat. Sebagai bentuk dukungan Maraqitta’limat dalam mendukung program KB yang dilaksanakan oleh Klinik Hamzar, Maraqitta’limat akan menggeratiskan biaya pendidikan mulai tingkat TK sampai SMA/MA bagi anak peserta KB di Klinik Hamzar “Program KB awalnya dimulai ditempat ini oleh bapak saya almarhum TGH Zainuddin Arsyad yang pada saat itu masih banyak belum diterima masyarakat dan Maraqitta’limat akan mendukung penuh program KB ini),”ulasnya.

Baca Juga :  Tim Sahabat Hamzar Solidkan Barisan untuk Menangkan Iron-Edwin Pada Pilbup Lotim 2024

Sementara itu, Ketua Tim Verifikasi KB Nasional Deputi BKKBN dr Eni Agustina MPh  menyampaikan rasa kagum dan bangganya ke Klinik Hamzar mulai dari penyambutan, tempat yang memadai dan program yang sudah disampaikan dewan pembina yayasan Maraqitta’limat. “Saya bangga dengan program yang telah disampaikan oleh dewan pembina maraqitta’limat,”ujarnya.

Tim verifikasi nasional dan tamu undangan juga disuguhkan acara hiburan berupa Tarian Asih Tresna dan tarian wonderland Nusantara oleh mahasiswi Stikes Hamzar dan Penayangan Video Profil Paparan. Acara diakhiri dengan poto bersama. (diendy)

Berita Terkait

Ulama Kharismatik DR TGH Hazmi Hamzar SH MH  Serukan Jamaah Maraqittalimat Menangkan Iqbal Dinda dan Iron Edwin Pada Pilkada Serentak 2024. Inilah Alasan Utamanya!
SMKS Maraqitta’limat Mamben Laksanakan Studi Banding ke Tiga Lokasi di Lombok Barat
Tim Sahabat Hamzar Solidkan Barisan untuk Menangkan Iron-Edwin Pada Pilbup Lotim 2024
Perkuat Persatuan Jelang Pilkada, Yayasan Maraqitta’limat Gelar Repat konsolidasi
Gelorakan Semangat Santri: 700 Siswa Maraqitta’limat Peringati Hari Santri Nasional dengan Prestasi dan Penghargaan
H Shulhi MPd  Dikukuhkan Sebagai Kepala Kemenag Lombok Timur
Kedekatan Keluarga Mamben dengan LMI: Dukungan Hangat untuk Calon Gubernur NTB
Hadiri Maulid STESKI Hamzar, Iqbal Nyatakan Siap Berbakti untuk NTB

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 11:03 WITA

Ulama Kharismatik DR TGH Hazmi Hamzar SH MH  Serukan Jamaah Maraqittalimat Menangkan Iqbal Dinda dan Iron Edwin Pada Pilkada Serentak 2024. Inilah Alasan Utamanya!

Minggu, 10 November 2024 - 17:02 WITA

SMKS Maraqitta’limat Mamben Laksanakan Studi Banding ke Tiga Lokasi di Lombok Barat

Senin, 28 Oktober 2024 - 13:11 WITA

Perkuat Persatuan Jelang Pilkada, Yayasan Maraqitta’limat Gelar Repat konsolidasi

Kamis, 24 Oktober 2024 - 07:55 WITA

Gelorakan Semangat Santri: 700 Siswa Maraqitta’limat Peringati Hari Santri Nasional dengan Prestasi dan Penghargaan

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 06:33 WITA

H Shulhi MPd  Dikukuhkan Sebagai Kepala Kemenag Lombok Timur

Berita Terbaru